Resep Brownies Putih Telur oleh Angel jr
Berikut ini adalah resep masakan Brownies Putih Telur. Resep Brownies Putih Telur yang ditulis Angel jr dapat disajikan 12 Potong.
Resep Brownies Putih Telur
Porsi: 12 Potong
Bahan-bahan
- 50 gr Tepung terigu
- 100 gr Margarin
- 100 gr Gula Pasir
- 150 ml Putih Telur
- 150 gr Dark Cooking cokelat (DCC)
- 2 sdm Susu Bubuk Full Cream (sy pake Dancow)
- 2 sdm Cokelat Bubuk Van Houten
- 1 sdm Maizena
Cara Membuat
-
Cairkan DCC + Margarin, dan dinginkan
-
Ayak dan sisihkan bahan kering (tepung terigu, susu bubuk, cokelat bubuk dan maizena)
-
Mixer (kcepatan tinggi) Putih telur dan gula pasir, sampai mengembang dan kaku (jika loyangnya di balik tidak tumpah)
-
Setelah mengembang, masukkan DCC + Margarin yang sudah dingin, aduk sampai tercampur rata.
-
Masukkan tepung terigu, susu bubuk, cokelat bubuk dab maizena yang sudah di ayak.
-
Tambahkan topping sesuai selera, kalau saya pakai keju dan choco chips.
-
Panaskan oven dan masukkan adonan ke dalam oven. Panggang kurang lebih 45 menit, jika sudah 45 menit coba tusukkan adonan dengan tusuk sate, jika tidak ada adonan yang lengket berarti browniesnya sudah matang dan siap disajikan.
-
Sebelum masukkan adonan ke loyang, jangan lupa oleskan loyang terlebih dahulu ke dengan mentega,dan taburkan terigu.. Agar ketika sudah matang adonan mudah di keluarkan dari loyang (tidak lengket).
Demikianlah tadi Resep Brownies Putih Telur, Semoga bermanfaat untuk pembaca sekalian.Untuk mencari berbagai resep lainnya silahkan gunakan Kotak pencarian yang kami sediakan. terdapat lebih dari satu juta resep masakan yang tentunya dapat membantu untuk menemukan resep favoritmu.
Untuk mencetak Resep Brownies Putih Telur diatas, klik pada tombol print dibawah ini
Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Brownies Putih Telur - Angel jr diatas pada kategori resep berikut ini
Anda sedang membaca Resep Brownies Putih Telur - Angel jr dengan alamat Url: https://snowflakesmoon.blogspot.com/2015/08/resep-brownies-putih-telur-angel-jr.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.