Resep Roti sobek mentega oleh Elsa | An Amateur chef
Inilah resep memasak Roti sobek mentega. Resep Roti sobek mentega yang ditulis Elsa | An Amateur chef dapat disajikan 15-17 buah.
Resep Roti sobek mentega
Porsi: 15-17 buah
Bahan-bahan
- 150 gr tepung terigu cakra
- 150 gr tepung terigu segitiga biru (boleh full terigu cakra tanpa segitiga biru)
- 1 btr kuning telur
- 40 gr susu bubuk
- 3 sdm gula pasir
- 50 gr mentega
- 1 sdt garam
- 200-220 ml susu cair hangat (pakai 100 ml untuk adonan biang ragi)
- Bahan biang:
- 1 sdm ragi
- 1 sdm gula pasir
- 100 ml susu cair hangat (bisa diganti air hangat)
- Bahan isian:
- 40 gr mentega
- 2 sdm gula halus
- Bahan olesan:
- 2 sdm mentega cair
- 1 sdm madu
Langkah
Pertama siapkan biang ragi. Campur ragi, gula pasir dan susu hangat di dalam gelas. Aduk rata. Diamkan 10 menit sampai berbuih, tandanya ragi sudah aktif. NOTE: susu atau air yg digunakan harus hangat-hangat kuku saja ya. Tidak boleh terlalu panas nanti ragi bisa mati
Campur tepung terigu, gula pasir, susu bubuk dan kuning telur dalam satu wadah. Aduk sampai tercampur rata.
Masukkan biang ragi. Uleni dengan spatula kayu. Masukkan sisa susu cair sedikit demi sedikit. Kalau dirasa adonan terlalu padat tambahkan sedikit air. Kalau terlalu lembek tambahkan lagi tepung terigu. (Adonan saya sedikit lembek, jadi tidak saya uleni sampai kalis karena saya tidak mau menambahkan tepung terlalu banyak lagi takut adonan menjadi keras). Terakhir masukkan mentega dan garam, uleni sampai tercampur rata.
Setelah cukup kalis, pindahkan adonan ke wadah yg sudah diolesi 1 sdm minyak makan, baluri adonan dg sedikit minyak. Tutup dengan serbet basah atau cling wrap. Diamkan selama 1 sampai 1,5 jam tergantung suhu ruangan masing-masing. Adonan akan lebih cepat mengembang di suhu yg hangat.
Setelah 1 jam adonan akan mengembang 2x lipat. Tinju adonan untuk mengeluarkan udaranya. Uleni 5 menit. (Kalau adonan sedikit lengket, jangan lupa selalu taburi tangan atau meja kerja anda dg tepung ya). Bagi menjadi bulatan kecil, boleh ditimbang agar ukurannya sama besar. Diamkan lagi selama 15 menit.
Setelah 15 menit, pipihkan adonan dan isi dg mentega atau boleh sesuai selera. Sebagian adonan saya isi dg filling olesan mentega dan keju parut.
Susun adonan yg telah diisi dalam loyang, pastikan beri sedikit jarak karna adonan akan didiamkan lagi selama 30 menit agar mengembang sempurna. Selagi menunggu proofing terakhir, panaskan oven (saya pakai otang). Setelah adonan mengembang, panggang dalam oven selama kurleb 25-35 menit dg suhu 170°C.
Setelah roti matang, olesi permukaannya dg campuran mentega cair dan madu agar terlihat mengkilat.
Lebih baik mengoles olesan mentega madu setelah roti matang ya. Karna saya mengoles sebelum roti dioven, ternyata topping keju diatas roti menghitam. Padahal sebelumnya jg saya bikin roti dg toping keju, tp kejunya gak gosong. Mungkin madunya kali ya yg bikin kejunya cepat gosong ??
Demikianlah tadi Resep Roti sobek mentega, Semoga bermanfaat untuk pembaca sekalian.Untuk menemukan resep masakan lainnya gunakan Kotak pencarian yang telah kami sediakan. Kami memiliki lebih dari satu juta resep makan dan minuman yang tentunya dapat membantu menemukan resep favoritmu.
Untuk mencetak Resep Roti sobek mentega diatas, klik pada tombol print dibawah ini
Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Roti sobek mentega Karya Elsa | An Amateur chef diatas pada kategori resep berikut ini
Anda sedang membaca Resep Roti sobek mentega Karya Elsa | An Amateur chef dengan alamat Url: https://snowflakesmoon.blogspot.com/2016/05/resep-roti-sobek-mentega-karya-elsa.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.