Resep Chocochip Cookies Famous Amos oleh Maria Santoso
Berikut ini cara membuat Chocochip Cookies Famous Amos. Resep Chocochip Cookies Famous Amos yang dibuat oleh Maria Santoso bisa menjadi 18-24 buah.
Resep Chocochip Cookies Famous Amos
Porsi: 18-24 buah
Bahan-bahan
- 190 gram tepung kunci
- 30 gram maizena
- 1 sdt baking soda
- 1 sdt baking powder
- 1 sdt garam (hilangkan jika memakai salted butter)
- 1/2 sdt kopi hitam instan
- 125 gram unsalted butter
- 85 gram gula halus
- 55 gram brown sugar
- 1 butir telur
- 100 gram chocochip
- 50 gram almond cincang
Cara Membuat
- Panaskan iven dengan suhu 180 dersjat Celcius. Ayak tepung, maizena, baking powder, dan baking soda. Sisihkan.
- Kocok butter dengan kecepatan tinggi selama 2 menit sampai agak pucat.
- Masukkan gula dan kocok lagi selama 2 menit.
- Masukkan telur dan kocok dengan kecepatan rendah.
- Masukkan campuran terigu, bubuk kopi, garam dan kocok dengan kecepatan rendah.
- Masukkan chocochip dan almond, aduk rata dengan spatula.
- Sendokkan adonan di loyang yang tidak dioles margarine. Gunakan scoop es krim untuk hasil yang rapi. Beri jarak sekitar 3-4 cm untuk tiap cookies.
- Panggang selama 20-25 menit untuk hasil yang crunchy. (Note: diameter adonan di resep ini sekitar 4 cm. Untuk adonan yang lebih kecil, waktu panggang bisa dikurangi).
- Keluarkan dari oven dan biarkan selama 5 menit di loyang agar cookies kokoh dan tidak pecah.
- Simpan di wadah tertutup.
- Catatan: pengocokan yang terlalu lama membuat cookies melebar dan tipis.