Resep Sanwich Lumerrr By Roosanti Widyastuti

Cobain Juga Resep yang Ini!

  • Resep Sanwich Lumerrr By Roosanti Widyastuti
  • Resep Sanwich Lumerrr oleh Roosanti Widyastuti

    Dibawah ini adalah cara memasak Sanwich Lumerrr. Resep Sanwich Lumerrr yang dibuat oleh Roosanti Widyastuti cukup untuk 20 porsi.



    resep lengkap untuk Sanwich Lumerrr


    Resep Sanwich Lumerrr


    Porsi: 20 porsi

    Bahan-bahan

    1. 20 lbr roti tawar tanpa kulit
    2. Secukupnya tepung bumbu
    3. Bahan celupan :
    4. 1 btr telur, kocok lepas
    5. Secukupnya air
    6. Bahan isian :
    7. 1 buah jagung manis, disisir
    8. 2 buah wortel, potong kotak
    9. 50 gram kornet (bisa diganti sosis/bakso, potong kotak)
    10. 1 tangkai daun bawang, potong²
    11. 1 buah bawang bombay, cincang kasar
    12. 1 siung bawang putih, cincang kasar
    13. Secukupnya lada, gula, garam
    14. 200 ml susu cair
    15. 3 sdm tepung terigu

    Langkah

    1. Buat bahan isian terlebih dulu. Siapkan semua bahan.

    2. Tumis bawang bombay dan bawang putih hingga harum. Masukkan kornet dan sayuran yang telah dipotong², aduk² hingga sayuran setengah matang. Tambahkan tepung terigu. Sambil terus diaduk, masukkan susu sedikit demi sedikit. Jangan lupa masukkan juga gula, garam dan lada. Masak hingga mengental. Angkat.

    3. Ambil selembar roti tawar. Tipiskan/padatkan roti dengan menggunakan gilingan kayu, atau kalau tidak punya, bisa ditekan² dgn menggunakan sendok. Beri 1 sdm bahan isian pada setengah sisinya, kmdn lipat sisi roti yg lain menjadi bentuk segi3.

    4. Kocok lepas telur yang dicampur dengan air. Ambil roti yang telah diberi isian. Celupkan ke dalam bahan celupan, kemudian balur dengan tepung bumbu hingga rata. Goreng dalam minyak panas api sedang sampai kuning keemasan. Angkat. Siap disajikan.




    Demikianlah tadi Resep Sanwich Lumerrr, Harapan kami dapat bermanfaat bagi anda.Untuk menemukan berbagai resep makanan dan minuman lainnya silahkan gunakan Kotak pencarian yang kami sediakan. terdapat hampir satu juta resep yang pastinya dapat memuaskan anda.


    Untuk mencetak Resep Sanwich Lumerrr diatas, klik pada tombol print dibawah ini



    Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Sanwich Lumerrr By Roosanti Widyastuti diatas pada kategori resep berikut ini

    Anda sedang membaca Resep Sanwich Lumerrr By Roosanti Widyastuti dengan alamat Url: https://snowflakesmoon.blogspot.com/2017/05/resep-sanwich-lumerrr-by-roosanti.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.