Resep Cumi Asin Tumis Kecap oleh Andini Rachma
Berikut ini resep masakan Cumi Asin Tumis Kecap. Resep Cumi Asin Tumis Kecap yang dishare oleh Andini Rachma dapat disajikan 3-4 orang.
Resep Cumi Asin Tumis Kecap
Porsi: 3-4 orang
Bahan-bahan
- 100 gr cumi asin
- 2 siung bawang putih, cincang
- 2 siung bawang merah, iris
- 1 cm jahe, iris
- 2 bh cabe merah besar, potong serong -kalau tidak suka pedas, buang bijinya-
- 2 bh cabe hijau besar, potong serong
- 2 lbr daun salam
- 1 batang serai, memarkan
- 1 bh tomat merah besar, potong memasung -kalau tidak ada, bisa diganti tomat sayur 2 buah-
- 1 batang bawang perai, potong sepanjang 2 cm
- 2 sdm kecap manis
- 1/4 sdt garam - tidak usah terlalu banyak nanti terlalu asin-
- 1 sdt gula pasir
- 1/4 sdt merica
- secukupnya minyak untuk menumis
Langkah
-
Cuci bersih cumi asin, rendam dalam air panas selama +- 5 menit supaya tidak terlalu asin dan dagingnya menjadi sedikit lunak. Sisihkan.
-
Tumis bawang putih, bawang merah dan jahe. Setelah harum tambahkan daun salam dan serai. Masukkan cumi asin, oseng sebentar lalu tambahkan kecap manis. Beri sedikit air agar tumisan tidak cepat gosong.
-
Bumbui dengan garam, gula dan merica. Terakhir masukkan irisan cabe hijau dan merah, tomat dan juga bawang perai. Masak hingga air menyusut dan daging cumi lunak.
-
Matikan kompor dan masakan siap dihidangkan.
Demikianlah Resep Cumi Asin Tumis Kecap, Mudah-mudahan anda menyukainya.Untuk menemukan resep masakan lainnya gunakan Kotak pencarian yang kami sediakan. koleksi kami hampir satu juta resep yang pastinya dapat membantu untuk menemukan resep favoritmu.
Untuk mencetak Resep Cumi Asin Tumis Kecap diatas, klik pada tombol print dibawah ini
Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Cumi Asin Tumis Kecap By Andini Rachma diatas pada kategori resep berikut ini
Anda sedang membaca Resep Cumi Asin Tumis Kecap By Andini Rachma dengan alamat Url: https://snowflakesmoon.blogspot.com/2017/08/resep-cumi-asin-tumis-kecap-by-andini.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.