Resep Roti Canai oleh Sera Wicaksono
Berikut ini adalah resep masakan Roti Canai. Resep Roti Canai yang dibuat oleh Sera Wicaksono bisa menjadi 6 porsi.
Resep Roti Canai
Porsi: 6 porsi
Bahan-bahan
- 400 gram tepung terigu, saya pake cakra
- 1 butir telur
- 50 ml minyak goreng
- 150 ml air hangat suam
- 1,5 sdm margarine
- 1/4 sdt garam
- 1/2 sdt gula pasir
- secukupnya minyak goreng (untuk rendaman dan olesan)
Langkah
Kocok lepas telur, masukkan air hangat dan minyak goreng. Campur rata.
Campur tepung, garam dan gula dalam baskom. Masukkan campuran telur sedikit demi sedikit dan uleni hingga tepung menggumpal. Masukkan margarin dan uleni hingga kalis.
Bagi adonan menjadi 12 bagian. Bentuk bulat. Letakkan dalam wadah dan siram dengan minyak goreng secukupnya (jangan terlalu banyak/terlalu sedikit). Tutup dengan serbet. Diamkan kurang lebih 1 jam.
Ambil 1 bulatan adonan. Pipihkan hingga benar2 tipis. Olesi dengan minyak goreng tipis2. Gulung adonan dan sedikit ditarik memanjang. Gulung masing2 ujungnya berlawanan hingga membentuk huruf S.
Tumpuk gulungan dan sedikit ditekan. Lakukan hingga adonan habis.
Pipihkan masing2 adonan hingga ketebalan kurleb 5 mm. Pamggang daiatas pan teflon dengan api kecil. Bolak balik adonan hingga roti canai matang kuning kecoklatan. *note: Saya panggang sebagian adonan setengah matang dan disimpan di freezer/lemari es. Bisa dipanaskan lagi saat akan dihidangkan.
Demikianlah Resep Roti Canai, Semoga berguna untuk anda.Untuk menemukan berbagai resep makanan dan minuman lainnya silahkan gunakan Kotak pencarian yang telah kami sediakan. Kami memiliki sekitar satu juta resep yang pastinya dapat memuaskan anda.
Untuk mencetak Resep Roti Canai diatas, klik pada tombol print dibawah ini
Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Roti Canai Karya Sera Wicaksono diatas pada kategori resep berikut ini
Anda sedang membaca Resep Roti Canai Karya Sera Wicaksono dengan alamat Url: https://snowflakesmoon.blogspot.com/2017/08/resep-roti-canai-karya-sera-wicaksono.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.