Resep Wonton soup / kuah pangsit oleh Ai Ling
Berikut ini adalah resep Wonton soup / kuah pangsit. Resep Wonton soup / kuah pangsit yang ditulis Ai Ling bisa menjadi 50 pcs.
Resep Wonton soup / kuah pangsit
Porsi: 50 pcs
Bahan-bahan
- 50 lembar pangsit merk Yenyen
- 250 gr ayam giling
- 1/2 siung bawang bombay cincang halus
- 2 siung bawang putih cincang halus
- 4 siung bawang merah cincang halus
- 5 buah daun bawang potong kecil
- bumbu campuran:
- secukupnya merica
- 1 sdm gula
- secukupnya garam
- 1 sdm kecap saos raja rasa
- 1 sdm kecap ikan
- 1/2 sdt minyak wijen
- 2 sdt tepung maizena / tapioka
- 1 butir telur
- kuah (tergantung banyak air yg digunakan):
- 2 potong sayap ayam untuk kaldu
- secukupnya daun bawang
- secukupnya kaldu bubuk jamur
- 5 batang daun bawang / bawang pre. rajang hijaunya saja
- 2 siung bawang putih
- secukupnya air
- secukupnya minyak wijen
- secukupnya kecap ikan
Langkah
-
Campurkan ayam giling dengan bawang bombay, bawang merah, bawang putih dan daun bawang aduk rata.
-
Masukkan telur dan bumbu2 lainnya: merica, garam, gula, minyak wijen, kecap ikan, kecap saos raja rasa, tepung maizena. Aduk sampai rata dan padat
-
Ambil helai kulit pangsit. Ambil 1 piring kecil berisi air. Ambil 1 sendok kecil ke dalam kulit lumpia, basahi ujungnya dan lipat secara diagonal sehingga berbentuk jadi segitiga. Lalu ujung kiri dibasahi dan ujung kanan lipat ke atas sehingga bertemu dan berbentuk seperti perahu. Lakukan sampai 50 pcs habis. (saya ambil foto org lain supaya mudah tunjukkan maksud saya, waktu buat saya tdk sempat foto krn tangan sdh terlanjur kotor)
-
Panaskan air dan didihkan sayap ayam. Tumis bawang putih dan masukkan kedalam kuah. Masukkan kaldu bubuk, minyak wijen dan kecap ikan. Tunggu sebentar dan masukkan daun bawang.
-
Masukkan wonton yg sudah dilipat ke dalam kuah. Dan didihkan 5-10 menit (sesuai api nya). Apabila sudah maka wonton soup siap dihidangkan
Demikianlah tadi Resep Wonton soup / kuah pangsit, Harapan kami bermanfaat untuk pembaca sekalian.Untuk menemukan resep lainnya gunakan Kotak pencarian yang kami sediakan. Kami memiliki hampir satu juta resep masakan yang pastinya dapat membantu untuk menemukan resep favoritmu.
Untuk mencetak Resep Wonton soup / kuah pangsit diatas, klik pada tombol print dibawah ini
Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Wonton soup / kuah pangsit Oleh Ai Ling diatas pada kategori resep berikut ini
Anda sedang membaca Resep Wonton soup / kuah pangsit Oleh Ai Ling dengan alamat Url: https://snowflakesmoon.blogspot.com/2017/09/resep-wonton-soup-kuah-pangsit-oleh-ai.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.