Resep Sup Bakso Ayam Jamur Kancing - Septiani N. Effendi

Cobain Juga Resep yang Ini!

  • Resep Sup Bakso Ayam Jamur Kancing - Septiani N. Effendi
  • Resep Sup Bakso Ayam Jamur Kancing oleh Septiani N. Effendi

    Berikut ini cara memasak Sup Bakso Ayam Jamur Kancing. Resep Sup Bakso Ayam Jamur Kancing yang ditulis Septiani N. Effendi dapat disajikan 2 porsi.



    resep masakan Sup Bakso Ayam Jamur Kancing


    Resep Sup Bakso Ayam Jamur Kancing


    Porsi: 2 porsi

    Bahan-bahan

    1. Bahan Bakso:
    2. 200 gr ayam cincang
    3. 2 sendok makan tepung terigu
    4. 4 batang daun bawang (iris tipis)
    5. 1/2 sdt garam
    6. 1 sdt penyedap rasa sapi/kaldu bubuk
    7. Bahan kuah sop:
    8. 1 pak kecil jamur kancing isi kira-kira 9-10 biji jamur
    9. 2 mangkuk air
    10. 3 siung bawang putih (cincang)
    11. 2 batang daun bawang
    12. 1 buah tomat merah besar
    13. 1 sdm minyak goreng untuk menumis
    14. Bumbu:
    15. 1 sdt garam
    16. 1 1/2 sdt kaldu bubuk
    17. 1 sdm seasoning cair
    18. 1 sdm merica bubuk
    19. Bahan pelengkap:
    20. 5 siung bawang merah
    21. 7 buah cengek/4 buah cabai rawit
    22. 2 sdm minyak goreng untuk menggoreng
    23. Air perasan jeruk lemon

    Langkah

    1. Campurkan bahan bakso menjadi satu, ayam cincang, tepung terigu (Saya pakai sedikit hanya agar ayam saling merekat saat dibentuk dan tidak rusak saat proses perebusan), garam, penyedap rasa sapi, dan daun bawang yang telah diiris-iris tipis. Aduk rata. Didihkan air, kemudian bentuk bulatan menggunakan dua buah sendok makan dan cemplungkan dalam air mendidih. Tunggu hingga mengapung lalu angkat dan tiriskan.

    2. Cuci bersih jamur dan iris-iris. Potong dadu tomat, kemudian iris memanjang daun bawang.

    3. Panaskan minyak goreng dalam panci kemudian tumis bawang putih cincang dan jamur hingga jamur terlihat layu. Tambahkan 2 mangkuk air, masukan garam, kaldu bubuk, seasoning cair dan merica bubuk.

    4. Tunggu hingga berbuih lalu masukan bakso ayam, tomat dan daun bawang. Tunggu hingga mendidih dan koreksi rasa.

    5. Siapkan bahan pelengkap, cuci bersih dan iris tipis bawang merah serta cengek/cabai rawit. Kemudian goreng bersamaan hingga berubah kecokelatan. Setelah itu masukan ke dalam panci berisi sup. (atau jika suka boleh digunakan terpisah sebagai ganti bawang goreng ketika sup bakso ayam jamur kancing sudah siap dalam mangkuk.)

    6. Sajikan bersama air perasan jeruk lemon untuk membuat rasa menjadi lebih segar.




    Demikianlah tadi Resep Sup Bakso Ayam Jamur Kancing, Semoga anda menyukainya.Untuk mendapatkan resep yang yang lainnya gunakan Kotak pencarian yang telah kami sediakan. Kami memiliki lebih dari satu juta resep makan dan minuman yang tentunya dapat membantu untuk menemukan resep favoritmu.


    Untuk mencetak Resep Sup Bakso Ayam Jamur Kancing diatas, klik pada tombol print dibawah ini



    Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Sup Bakso Ayam Jamur Kancing - Septiani N. Effendi diatas pada kategori resep berikut ini

    Anda sedang membaca Resep Sup Bakso Ayam Jamur Kancing - Septiani N. Effendi dengan alamat Url: https://snowflakesmoon.blogspot.com/2018/02/resep-sup-bakso-ayam-jamur-kancing.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.