Resep Janhagel si Kukis Jadul oleh Ajeng Aisya Hanum
Berikut ini adalah resep masakan Janhagel si Kukis Jadul. Resep Janhagel si Kukis Jadul yang ditulis Ajeng Aisya Hanum bisa jadi +- 1 toples.
Resep Janhagel si Kukis Jadul
Porsi: +- 1 toples
Bahan-bahan
- 275 gram tepung terigu kunci atau segitiga
- 175 gram margarin
- 100 gram gula halus
- sesuai selera kacang tanah / mete sangrai, cincang
- sesuai selera gula pasir, taburan
- sejumput garam halus, taburan
- 1 butir kuning telur + 1/2 sdt air, olesan
Cara Membuat
-
Kocok margarin dan gula halus sampai pucat dan mengembang.
-
Masukkan tepung terigu per 1/3 bagian, aduk rata. Lakukan hingga tepung habis. Pengadukan menggunakan spatula atau sendok kayu, jangan menggunakan tangan langsung.
-
Roll adonan dengan ketebalan yang diinginkan (jangan terlalu tipis atau terlalu tebal), cetak persegi panjang atau bulat atau sesuai selera. Tata di loyang anti lengket (bisa juga loyang yang dioles tipis margarin), oles dengan kuning telur, tabur kacang tanah/mete, gula dan garam.
-
Panggang dalam oven yang sudah dipanaskan sebelumnya dengan suhu 160 derajat Celcius selama 30-35 menit atau sesuaikan dengan oven masing-masing.
-
Keluarkan dari oven, pindah ke cooling rack, tunggu hingga dingin, lalu susun dalam toples. Selamat mencoba :)
Demikianlah tadi Resep Janhagel si Kukis Jadul, Harapan kami bermanfaat untuk anda.Untuk mendapatkan berbagai resep makanan dan minuman lainnya gunakan Kotak pencarian yang telah kami sediakan. terdapat hampir satu juta resep yang tentunya dapat membantu menemukan resep favoritmu.
Untuk mencetak Resep Janhagel si Kukis Jadul diatas, klik pada tombol print dibawah ini
Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Janhagel si Kukis Jadul - Ajeng Aisya Hanum diatas pada kategori resep berikut ini
Anda sedang membaca Resep Janhagel si Kukis Jadul - Ajeng Aisya Hanum dengan alamat Url: https://snowflakesmoon.blogspot.com/2018/03/resep-janhagel-si-kukis-jadul-ajeng.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.