Resep Brownies kukus ?? oleh wulandewi
Berikut ini adalah resep Brownies kukus ??. Resep Brownies kukus ?? yang ditulis wulandewi bisajadi .
Resep Brownies kukus ??
Porsi:
Bahan-bahan
- 90 gr terigu
- 4 butir telur
- 150 gr gula pasir
- 75 gr coklat batang (DCC)
- 35 gr coklat bubuk
- 120 gr margarin
- 1 sdm SP
- 1/2 sdt vanili
- 1/2 sdt Baking powder
- 1 sachet susu kental manis coklat
Cara Membuat
- Lelehkan DCC dan margarin, sisihkan
- Siapkan terigu, coklat bubuk, vanili, Baking powder, sisihkan
- Siapkan loyang uk.22, olesi margarin beri Baking paper, olesi tipis dgn margarin
- Mixer telur, gula pasir, SP sampai mengembang dgn kecepatan tinggi
- Turunkan kecepatan mixer, masukan terigu, coklat bubuk, vanili dan Bp sampai rata, matikan mixer
- Tambahkan DCC dan margarin leleh, aduk rata jgn sampai ada cairan di bwh adonan
- Sisihkan 5 sdm adonan campur dgn susu kental manis, aduk rata, sisihkan
- Tuang 1/2 adonan, kukus selama 10 menit
- Tambahkan, adonan yg diberi susu kental manis, kukus lg 10 menit
- Masukkan sisa adonan terakhir, kukus selama 20 menit
- Selamat mencoba ??
- Enaaak banget, ky brownies Amanda ????