Resep Garang Asem Khas Solo Oleh Shari Cinintya Lestari

Cobain Juga Resep yang Ini!

  • Resep Garang Asem Khas Solo Oleh Shari Cinintya Lestari
  • Resep Garang Asem Khas Solo oleh Shari Cinintya Lestari

    Inilah resep cara membuat Garang Asem Khas Solo. Resep Garang Asem Khas Solo yang dibuat oleh Shari Cinintya Lestari bisa menjadi 6 porsi.



    cara membuat Garang Asem Khas Solo


    Resep Garang Asem Khas Solo


    Porsi: 6 porsi

    Bahan-bahan

    1. 1/2 kg ayam bagian dada dipotong 6
    2. Daun pisang yang sudah dijemur untuk membungkus
    3. Bumbu:
    4. 6 siung bawang merah diiris
    5. 3 siung bawang putih diiris
    6. 6 buah cabai rawit utuh
    7. Segenggam belimbing wuluh/belimbing sayur diiris
    8. 4 buah tomat hijau dipotong menjadi 8 bagian
    9. 2 lembar daun salam digunting menjadi 8 bagian
    10. 2 batang sereh memarkan
    11. 1 ruas lengkuas memarkan
    12. 1 ruas jahe memarkan
    13. 2 lembar daun jeruk
    14. 1 bungkus santan instan
    15. Secukupnya penyedap rasa
    16. Secukupnya garam
    17. Secukupnya air
    18. Secukupnya gula

    Langkah

    1. Tumis bawang merah, bawang putih, lengkuas, sereh, daun salam, jahe, dan daun jeruk hingga harum.

    2. Masukkan air, belimbing, tomat, dan cabai.

    3. Ketika mendidih masukkan ayam, rebus hingga matang.

    4. Masukkan santan, garam, dan penyedap rasa. Aduk beberapa saat. Lalu matikan api, tunggu hingga agak dingin.

    5. Bungkus rebusan garang asem di dalam daun pisang.

    6. Buat menjadi 6 bungkusan.

    7. Kukus sekitar 15 menit.

    8. Garang asem siap dihidangkan.




    Demikianlah Resep Garang Asem Khas Solo, Semoga saja berguna untuk pembaca sekalian.Untuk menemukan berbagai resep lainnya gunakan Kotak pencarian yang telah kami sediakan. Kami memiliki lebih dari satu juta resep masakan yang pastinya dapat membantu untuk menemukan resep favoritmu.


    Untuk mencetak Resep Garang Asem Khas Solo diatas, klik pada tombol print dibawah ini



    Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Garang Asem Khas Solo Oleh Shari Cinintya Lestari diatas pada kategori resep berikut ini

    Anda sedang membaca Resep Garang Asem Khas Solo Oleh Shari Cinintya Lestari dengan alamat Url: https://snowflakesmoon.blogspot.com/2018/08/resep-garang-asem-khas-solo-oleh-shari.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.