Resep Pudding Roti Oreo Keju oleh Nindy Berliana
Dibawah ini adalah resep Pudding Roti Oreo Keju. Resep Pudding Roti Oreo Keju yang dishare oleh Nindy Berliana dapat disajikan 4 porsi.
Resep Pudding Roti Oreo Keju
Porsi: 4 porsi
Bahan-bahan
- 10 lembar roti tawar tanpa kulit
- 1 bungkus oreo
- 250 ml susu cair (saya pake susu UHT)
- 3 sdm mentega
- 2 butir telur
- 1 sdm gula pasir
- 1 bungkus keju (saya pk keju kr*ft yg kecil)
Cara Membuat
-
Pertama potong roti menjadi kotak-kotak kecil (boleh disobek-sobek aja) sisihkan. Hancurkan oreo, setengah bungkus sampai halus dan setengahnya lagi hancurkan kasar saja. Sisihkan.
-
Campurkan telur dan gula lalu kocok. Sisihkan. Kemudian lelehkan mentega.
-
Panaskan kukusan sebelum digunakan. Beri serbet dibagian tutupnya agar air tdk menetes saat mengukus.
-
Taruh roti dalam wadah, siram menggunakan campuran telur dan gula kemudian aduk hingga rata. Kemudian masukkan mentega dan susu cair. Aduk-aduk hingga menjadi bubur.
-
Tata di loyang secara berlapis. Adonan terlebih dahulu, lalu oreo yg dihancurkan sampai lembut, parutan keju, adonan lagi, lalu oreo yang dihancurkan kasar dan terakhir parutan keju. (Lihat foto)
-
Kukus kurang lebih 20-30 menit. Setelah matang bs langsung disajikan atau dimasukkan kedalam freezer dulu.
Demikianlah Resep Pudding Roti Oreo Keju, Mudah-mudahan anda menyukainya.Untuk mendapatkan berbagai resep lainnya gunakan Kotak pencarian yang telah kami sediakan. Kami memiliki lebih dari satu juta resep makan dan minuman yang tentunya dapat membantu anda menemukan resep yang paling dibutuhkan.
Untuk mencetak Resep Pudding Roti Oreo Keju diatas, klik pada tombol print dibawah ini
Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Pudding Roti Oreo Keju By Nindy Berliana diatas pada kategori resep berikut ini
Anda sedang membaca Resep Pudding Roti Oreo Keju By Nindy Berliana dengan alamat Url: https://snowflakesmoon.blogspot.com/2018/09/resep-pudding-roti-oreo-keju-by-nindy.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.