Resep Oseng Kecap Terong Wortel dan Kol oleh diana az
Berikut ini adalah cara memasak Oseng Kecap Terong Wortel dan Kol. Resep Oseng Kecap Terong Wortel dan Kol yang dibuat oleh diana az bisa disajikan 4 porsi.
Resep Oseng Kecap Terong Wortel dan Kol
Porsi: 4 porsi
Bahan-bahan
- 10 buah Terong Sayur/hijau
- 1 buah Wortel
- 100 gram Kol
- 1 buah Hati Ampela Ayam
- 1 lembar Daun Salam
- 2 lembar Daun Jeruk
- 1 ruas Lengkuas (dimemarkan)
- 1 buah Tomat Sayur (di belah 4 bagian)
- 1 sdm Kecap Manis
- secukupnya Garam
- secukupnya Gula Pasir
- secukupnya Penyedap Rasa (jika suka)
- 1/2 cangkir Air
- Di iris Halus :
- 3 butir Bawang Merah
- 2 siung Bawang Putih
- 2 buah Cabe Hijau
Langkah
-
Sayuran dicuci bersih, tiriskan. Lalu terong diiris tipis menyerong. Wortel dipotong tipis memanjang. Kol dirajang tipis.
-
Panaskan minyak secukupnya, kemudian tumis bumbu irisan bersama daun salam, daun jeruk, lengkuas dan tomat hingga tercium harum.
-
Masukkan hati ampela, tumis hingga kaku.
-
Masukkan terong, tumis sebentar. Lalu beri air dan tambahkan kecap manis. Masak hingga terong setengah matang.
-
Masukkan wortel dan kol. Beri bumbu garam, gula pasir dan penyedap rasa (jika suka). Masak sebentar saja hingga sayuran matang. Lalu angkat.
Demikianlah tadi Resep Oseng Kecap Terong Wortel dan Kol, Semoga saja anda menyukainya.Untuk mendapatkan resep yang yang lainnya gunakan Kotak pencarian yang kami sediakan. terdapat lebih dari satu juta resep makan dan minuman yang tentunya dapat membantu menemukan resep favoritmu.
Untuk mencetak Resep Oseng Kecap Terong Wortel dan Kol diatas, klik pada tombol print dibawah ini
Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Oseng Kecap Terong Wortel dan Kol Karya diana az diatas pada kategori resep berikut ini
Anda sedang membaca Resep Oseng Kecap Terong Wortel dan Kol Karya diana az dengan alamat Url: https://snowflakesmoon.blogspot.com/2019/02/resep-oseng-kecap-terong-wortel-dan-kol.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.