Resep Ote - ote (bakwan sayuran) oleh Yuliana Effendi
Berikut ini resep Ote - ote (bakwan sayuran). Resep Ote - ote (bakwan sayuran) yang ditulis Yuliana Effendi bisa jadi 10 porsi.
Resep Ote - ote (bakwan sayuran)
Porsi: 10 porsi
Bahan-bahan
- 500 gr tepung terigu
- 200 gr wortel
- 100 gr tauge
- 200 gr kol
- bahan bumbu :
- 5 siung bawang putih
- 5 siung bawang merah
- 5 bh cabe rawit
- 1 ruas kunyit
- 1 sdt ketumbar
- 3 lbr daun jeruk purut
- 2 bh bawang prei
- secukupnya daun seledri
- secukupnya garam, gula
- secukupnya minyak goreng
- bahan pendamping :
- secukupnya cabe rawit
- secukupnya petis jawa
Langkah
-
Haluskan semua bumbu kecuali daun bawang prei dan daun seledri
-
Potong wortel kecil memanjang (+/- 2 cm) dan rajang kol / kubis, cuci bersih
-
Campur jadi satu bumbu halus, tepung dan semua sayuran, garam dan gula secukupnya
-
Tambahkan daun bawang prei, daun seledri, dan air secukupnya
-
Aduk rata, kemudian goreng. (klo mau bentuknya bulat, pakai cetakan sendok sayur almini yg sdh dicelupkan dalam minyak goreng)
-
Saat menggoreng, rendam dulu cetakan dalam minyak sampai bakwan bisa terlepas, lakukan sampai adonan hbs.
-
Setelah matang, bakwan / ote2 siap disajikan bersama cabe rawit dan petis jawa
Itulah tadi Resep Ote - ote (bakwan sayuran), Semoga dapat bermanfaat bagi anda.Untuk mendapatkan resep yang yang lainnya gunakan Kotak pencarian yang kami sediakan. Kami memiliki lebih dari satu juta resep yang pastinya dapat membantu anda menemukan resep yang paling dibutuhkan.
Untuk mencetak Resep Ote - ote (bakwan sayuran) diatas, klik pada tombol print dibawah ini
Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Ote - ote (bakwan sayuran) - Yuliana Effendi diatas pada kategori resep berikut ini
Anda sedang membaca Resep Ote - ote (bakwan sayuran) - Yuliana Effendi dengan alamat Url: https://snowflakesmoon.blogspot.com/2019/04/resep-ote-ote-bakwan-sayuran-yuliana.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.