Resep Onde Onde Ketan Hitam oleh Fitri Sasmaya
Berikut ini cara membuat Onde Onde Ketan Hitam. Resep Onde Onde Ketan Hitam yang dishare oleh Fitri Sasmaya bisa menjadi .
Resep Onde Onde Ketan Hitam
Porsi:
Bahan-bahan
- 100 gram tepung ketan hitam
- 100 gram tepung ketan putih
- 50 gram kentang kukus dihaluskn/tepung tapioka(pilih salah satu)
- 5 sdm caster sugar, bisa pakai gula pasir biasa
- 1/4 garam
- 250 ml air hangat
- 75 gram wijen putih
- secukupnya minyak goreng
- bahan isian:
- 100 gram kacang hijau dengan kulit, rendam 1-2 jam(saya seharian
- 100 ml santan kental
- 1/4 sdt garam
- 5 sdm gula pasir
- 1 sdm vanilla extract
Cara Membuat
- Buat bahan isian Rebus kacang hijau sampai empuk, tiriskan. Lalu blender sampai halus
- Siapkan wajan /panci, masukkan kacang hijau yg sudah diblender lalu tuang santan beri gula dan garam juga vanilla extract
- Aduk2 sampai kalis. Angkat
- Lalu bulat2kan seperti ini. Kalau saya, sy timbang sekitar 10-12 gram
- Campur semua tepung2an dan gula juga garam, aduk rata. Beri air sedikit demi sedikit, jangan langsung dituang ya.bjika sudah bisa dibentuk penambahan air dihentikan. *jika pakai campuran kentang kukus, butuh air lebih sedikit kira2 190ml. Tapi jika memakai campuran tepung tapioka memerlukan air lebih banyak.
- Ambil kurang lebih 20-23 gram adonan beri isian, bulatkan
- Celup di air
- Guling2 di wijen sampai rata
- Goreng diminyak, *minyak ini masih dingin, lalu setalah semua masuk nyalakan kompor pakai api kecil saja
- Setelah mengapung pakai api sedang ya. Aduk2 sampai matang