Resep Baso Sapi Anggita ?? oleh Anggita
Berikut ini resep memasak Baso Sapi Anggita ??. Resep Baso Sapi Anggita ?? yang dishare oleh Anggita bisa jadi .
Resep Baso Sapi Anggita ??
Porsi:
Bahan-bahan
- Bahan 1 :
- 650 gr daging sapi tanpa lemak
- secukupnya Es batu
- 100 gr tepung sagu tani
- 2 butir putih telur
- Secukupnya bawang goreng
- 1/2 sdt baking powder
- Bahan bumbu adonan baso diulek :
- 7 siung bawang putih besar
- Secukupnya garam
- Sedikit lada
- Bahan kuah bakso :
- Tulang kaki sapi + tetelan
- 5 siung bawang putih besar
- Secukupnya garam
- 1 bungkus masako sapi
- Sedikit pala & lada
- Bahan pelengkap :
- Soun, tahu cina
- Daun seledri,bawang goreng
- Sawi, sambel bawang
Cara Membuat
-
Cuci daging, lalu giling daging bersama es batu menggunakan blender atau bisa pake food prosesor sampai halus, lalu masukkan putih telur,garam,baking powder,bawang goreng, tepung sagu lalu masukkan bahan bumbu adonan baso yg diulek (bawang putih, garem, lada) Blender lagi sampai halus & rata.
-
Setelah halus,tuang kedalam wadah, tester adonan apakah rasanya sudah pas atau belom dengan cara merebus 1 bakso. Koreksi rasanya. Bila rasanya sudah pas, adonan baso dimasukan kedalam kulkas terlebih dahulu kurleb 1 jam supaya basonya kenyal.
-
Setelah 1 jam, rebus air sampai hangat & matikan kompor, basoo siap dibulat bulatkan sampai adonan habis. Seperti ini baso yg masih setengah matang.
-
Nyalakan kembali kompor, rebus hingga matang & baso mengapung. Angkat & tiriskan
-
Untuk membuat kaldunya,siapkan air secukupnya, rebus tulang kaki sapi + tetelan sampai empuk, lalu ulek bahan kuah basonya (bawang putih,garem,lada,pala) tumis" lalu masukkan kedalam kuahnya. Beri masako sapi,sedikit gula pasir, Koreksi rasanya.
-
Sambil menunggu kuah baso matang, masukkan baso yg sudah direbus kedalam rebusan kuah basonya, tunggu sampai mendidih.
-
Baso siap dihidangkan bersma soun dll. Tahu cina nya gak ikut kefoto hehe ??
-
Ini baso kedua yg aku bikin untuk stok di freezer ??
Demikianlah Resep Baso Sapi Anggita ??, Mudah-mudahan anda menyukainya.Untuk menemukan berbagai resep lainnya gunakan Kotak pencarian yang kami sediakan. Kami memiliki sekitar satu juta resep yang pastinya dapat memuaskan anda.
Untuk mencetak Resep Baso Sapi Anggita ?? diatas, klik pada tombol print dibawah ini
Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Baso Sapi Anggita ?? Oleh Anggita diatas pada kategori resep berikut ini
Anda sedang membaca Resep Baso Sapi Anggita ?? Oleh Anggita dengan alamat Url: https://snowflakesmoon.blogspot.com/2018/06/resep-baso-sapi-anggita-oleh-anggita.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.